Banyuwangi1tv.com – Warga Desa Sukojati, Kecamatan Blimbingsari, Banyuwangi dihebohkan dengan penemuan mayat. Kondisinya saat ditemukan miris yakni terlihat gosong dan membusuk. Mayat tersebut ditemukan warga pada Sabtu 14 September 2024 sekitar pukul 06.30 WIB.
Anggota Polsek Rogojampi langsung melakukan penyelidikan penemuan mayat tersebut, ketika mengetahui kejadian itu. Mayat itu ditemukan salah satu warga setempat ketika sedang beraktivitas mencari kayu bakar di kebun dekat pinggir sungai.
Polisi pun dengan cepat mendapatkan informasi bahwa ada warga yang membuat laporan kehilangan anggota keluarganya ke Polsek Rogojampi.
Diperoleh identitas mayat itu adalah R. Andoko (84) warga Desa Patoman, Kecamatan Blimbingsari, Banyuwangi.
Kepala Desa Sukojati Untung membenarkan bila kejadian penemuan mayat itu ditemukan di wilayahnya. Untung menjelaskan jika sebelumnya tanpa ada kabar ketika meninggalkan rumah kepada keluarganya.
“Identitas korban langsung dicari, alhamdulillah Polisi langsung menemukan keluarganya,” kata Untung kepada wartawan.
Setelah dilakukan pemeriksaan polisi, jasad mayat laki-laki itu langsung dievakuasi tim medis. Berdasarkan pemeriksaan, korban meninggal dunia lebih dari 10 hari lamanya, sehingga kondisi jasadnya terlihat terbakar. Korban telah diantar ke rumahnya dan dimakamkan di TPU setempat. ***